HP dengan TV Analog untuk nonton TV gratis tanpa internet
HP dengan TV Analog untuk nonton TV gratis tanpa internet
Bagaimana caranya jika ingin Nonton TV Tanpa internet melalui HP? Apakah bisa?
Bisa, ada beberapa HP Jadul atau model lama yang memiliki fitur untuk nonton TV Tanpa internet.
Beberapa HP Jadul memiliki fitur untuk bisa menyiarkan TV Analog, jadi tidak membutuhkan Internet untuk nonton TV.
Beberapa HP tersebut adalah :
- Cross Mobile
- Eagle
- Advan
- Polytron
- Asiafone
- KUH
Merek-merek diatas pernah memiliki fitur TV Analog.
Rata-rata HP jadul yang memiliki fitur TV analog tersebut umumnya dilengkapi dengan antena mini di bagian atas HP.
Kebanyakan ponsel ini juga memiliki keluaran suara atau audio yang nyaring.
Mari kita simak bersama satu-persatu.
Eagle TV
HP ini juga memiliki fitur TV Analog.

Harganya murah, hanya 100 ribuan saja dam dilengkapi layar 3.5 inchi.
Serta bisa juga digunakan akses internet.
Spesifikasi lengkap HP Eagle TV :
- - Dual Sim GSM-GSM
- - Slim Exclusive Design
- - Display 3,5 inch
- - Kamera 1.3 MP
- - Mobile TV
- - Bluetooth
- - FM Radio
- - Big Speaker (Dual Speaker)
- - MP4/3GP/AVI Player
- - MP3/WAV/MIDI/AMR Player
- - Video Player and Recorder
- - GPRS/WAP/MMS
- - Suport Slot Micro SD (up to 8GB)
- - JAVA
- - Lain Lain : Alarm, Calculator, Stop Watch, Word Clock, Daily Calender.
- - Baterai Li-ion 900mAh
- - Warna Merah
Cross Mobile TV Analog
Cross Mobile ini adalah HP pendahulu daru merk Evercross yang ada sekarang.
Meskipun HP ini adalah buatan China, namun Cross mobile adalah merek asli Indonesia.
Cross pernah mencapai puncak kejayaan pada zaman Blackberry, yakni sekitar tahun 2010-2013.
HP ini dilengkapi keypad Qwerty yang mirip dengan Blackberry.
Cross Mobile ini termasuk HP yang murah pada zamannya.
Polytron C247
Dengan harga juga sekitar 100 ribuan, Polytron adalah salah satu vendor yang sangat baik karena meluncurkan berbagai tipe HP dengan harga cukup terjangkau.

Seperti halnya HP yang dirilisnya ini, Polytron C247 memiliki kemampuan untuk bisa menonton siaran TV nasional dari layar ponsel.
Kemampuan TV analognya tentu tidak lepas dari dukungan antena eksternal yang bisa ditarik memanjang ke luar yang tersemat di sudut atas.
Antena tersebut memang sengaja disematkan guna mendapat sinyal TV yang lebih baik.
Selain itu, HP dengan fitur TV analog seharga 100 ribuan ini juga menawarkan Dual SIM Card dengan koneksivitas GSM-GSM dan berbagai fitur tambahan, seperti :
- kamera digital,
- Bluetooth,
- Radio FM,
- lampu senter,
- internet (jaringan 2G)
Meski harganya terjangkau, HP berlayar 2.4 inci ini disokong oleh baterai 1000 mAh yang bisa digunakan lebih dari sehari.
Evercoss Fun Series V16
Harga seri ini juga 100 ribuan, dengan layar 2.4 inci.

HP besutan Evercoss ini telah memiliki dukungan Dual-SIM sehingga bisa menggunakan 2 jenis kartu yang berbeda secara bersamaan.
Di segi koneksivitasnya, ponsel ini dibekali dengan Bluetooth, WAP, GPRS, hingga digital kamera.
Sementara untuk fitur multimedia atau hiburannya, ada MP3 Player, Audio Player, Sound Recorder, Video Recorder, Radio FM, hingga Social Networks untuk browsing.
HP ini dibekali dengan baterai berkapasitas 850 mAh, serta dilengkapi dengan slot microSD yang bisa membaca hingga 16GB.
KUH T6
Harga jual HP ini di kisaran 300 ribuan.

Memiliki desain yang kokoh, ponsel ini memang dirancang untuk pengguna yang menginginkan ponsel kuat, misalnya untuk berpetualang.
Fitur dustproof dan shockproof membuat ponsel ini tidak mudah rusak hingga tahan terhadap benturan.
Tidak seperti ponsel pada umumnya, ia memiliki sederet fitur canggih yang bisa diandalkan untuk berbagai kebutuhan.
Seperti : PowerBank, Senter, Kamera, MP3 Player, Video Player, dan TV analog.
Disamping itu, KUH T6 juga mendukung penggunaan Dual-SIM serta dukungan jaringan 2G.
Sementara untuk media penyimpanannya, HP ini dapat membaca microSD dengan kapasitas maksimum hingga 32GB.
Dengan ukuran baterai yang sangat besar yakni 13800 mAh, ponsel ini juga bisa difungsikan untuk PowerBank.
Untuk keperluan browsing, tersedia fitur GPRS web.
Advan Vandroid Q7A
Dengan harga 400 Ribuan, HP ini dibekali dengan touchscreen, namun juga bisa menggunakan keypad untuk kebutuhan tertentu, misalnya seperti mengetik pesan.
Ponsel ini ditenagai oleh prosesor Dual-core 1 GHz dengan RAM berukuran 512MB.
Sistem operasi Android Jelly Bean, ponsel ini menyediakan penyimpanan internal berukuran 4GB yang dapat diperluas dengan microSD hingga 32GB.
Untuk kebutuhan pemotretan, Advan Vandroid Q7A menawarkan kamera belakang 2 MP dengan kamera depan VGA.
Kemudian untuk penyokong dayanya, Advan menyematkan baterai berkapasitas 1200 mAh.
Asiafone AF9190
HP android dengan TV analog ini dibanderol harga sekitar 300 Ribuan, hadir dengan layar sebesar 3.5 inci berteknologi layar sentuh.
Fiturnya adalah :
- Dual-SIM atau penggunaan 2 jenis kartu.
- sistem Android 2.3 (Gingerbread)
- prosesor Single-core dengan kecepatan 1 GHz
- RAM berukuran 256MB agar lebih kuat menjalankan berbagai aktifitas
- Media penyimpanan dibekali dengan ROM 256MB yang tergolong kecil, namun bisa diperluas melalui microSD dengan kapasitas maksimum hingga 16GB.
- Kamera belakang beresolusi 2 MP dan kamera depan 0.3 MP
- Untuk menjaga mobilitas ponsel ini, Asiafone menanamkan baterai berkapasitas 1100 mAh.
Kesimpulan
Saat ini, sepertinya tidak ada lagi HP atau smartphone baru yang memiliki fitur TV analog.
Pada umumnya untuk nonton TV di HP terbaru masa kini memerlukan kuota internet.
0 Response to "HP dengan TV Analog untuk nonton TV gratis tanpa internet"
Post a Comment